Segmen Yaris Termakan Etios, Toyota: Itu Risiko

detail berita





SURABAYA - Toyota Etios Valco menjadi anggota keluarga baru dalam jajaran varian milik Toyota Astra Motor (TAM). Etios Valco berada satu tingkat di bawah Yaris, baik secara harga dan fitur yang diusung.

Ada kemungkinan pasar Yaris akan termakan oleh Etios Valco, kendati Toyota menempatkannya pada segmen yang berbeda. Penjualan Yaris sendiri sedang kendur di dua bulan awal 2013 ini akibat kurangnya suplai dari Thailand.

"Iya Yaris memang sedang kendur, karena pasokan dari Thailand yang kurang. Di sana Yaris kurang laku, dan memilih menggenjot Vios," jelas Direktur Marketing TAM, Joko Trisanyoto pada acara media test drive Toyota Etios Valco, di Surabaya, Jawa Timur, akhir pekan ini.

Joko melanjutkan, TAM sendiri sudah memprediksi pasar Yaris akan sedikit tergerus dengan kehadiran Etios Valco. Tapi itu sudah diperhitungkan, dan pasti ada sisi positif yang bisa diambil dari salah satu varian.

"Pasar Yaris sudah diprediksi termakan oleh hadirnya Etios Valco, karena basiknya sama-sama hatchback dan itu pasti bersinggungan. Tapi yang pasti segmentasi konsumennya berbeda, dan ada sisi positif yang tetap bisa diambil, termasuk kepada konsumen yang mendapatkan banyak pilihan varian," lanjut Joko.

Menanggapi banyaknya persaingan di kelas city car hatchback low end yang dihuni banyak pemain, TAM memasang target tinggi untuk bisa menjadi penguasa baru. Etios Valco diharapkan bisa ikut mendongkrak penjualan di 2013 ini.

"Bicara target ya kita maunya memegang segmen ini, atau menjadi nomor satu. Iya kita sadar, banyak lawan di segmen ini tapi ada kelebihan yang ditawarkan kita optimis bisa jadi yang terbaik," tutup Joko.